Harga Mobil |
Mau membeli mobil dengan harga Rp55juta sampai 83 juta?
Sebaiknya Anda membelinya di India. India kini menjadi pasar empuk para pelaku
bisnis di bidang otomotif. Kabar terbaru
pabrikan Nissan berencana untuk masuk ke segmen mobil kecil dengan harga mobil yang sangat murah. Mobil kecil itu akan diumumkan
ke publik pada tahun 2013 mendatang. Mobil berkode K2 ini mempunyai spesifikasi
dibawah Nissan Micra atau juka di indonesia disebut March.
Mobil berbasis Nissan V platform ini akan memiliki mesin
3-silinder berkapasitas 1,2-liter. Mesin ini diklaim mempunyai tenaga dan torsi
yang rendah untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar. Sedangkan prediksi harga,
Nissan akan membanderol antara 300 hingga 450 ribu Rupee atau setara dengan
harga Rp55juta sampai 83 juta.
Di India sendiri kini pun sudah meproduksi mobil buatan
sendiri yang lebih mungil baik dari segi bentuk maupun harganya, yang dinamakan
Nano.
Kapan mobil-mobil ini ada di Indonesia yah? (mew)
0 komentar:
Posting Komentar